Menampilkan Garis Pemisah Secara Otomatis - Jika anda
adalah seorang yang mempunyai daftar transaksi yang cukup panjang dalam format Excel, saya rasa
ini cukup berguna juga untuk anda. Semisal anda mempunyai data tanggal, jumlah
pembelian, harga, dan brand dari suatu produk. Memang anda dapat juga menuliskan
saja seenaknya, namun tentu itu kurang enak dibaca dan memusingkan anda jika
anda hendak mencari suatu data. Maka dari itu di sini saya akan mejelaskan
sedikit cara membuat garis pemisah
otomatis untuk mempermudah pelacakan.
Di dalam garis pemisah otomatis ini, walaupun
anda menambahkan data baru, namun dengan kategori yang sama maka garis akan
menyesuaikan sendiri, tanpa harus susah payah kita mengaturnya. Nah bagaimana cara membuat garis pemisah secara
otomatis ini, berikut adalah tutorialnya.
Cara Membuat Garis Pemisah secara Otomatis dalam Excel
Sebagai
contoh saya buat data seperti pada gambar berikut ini.
Contoh data penjualan barang pada Excel |
Lalu kita blok dari cell B3 sampai F23.
Pilih tab Home > Conditional Formating ( terdapat pada grus Styles ) > New Rule.
Maka akan muncul sebuah kotak dialog baru. Pilih Use a formula to determine which cells to format dan masukkan rumus
berikut ini pada kotak Format values
where this formula is true
=$E3<>$E4
|
Di situ saya
menggunakan cells E3 dan E4 karena memang berdasarkan data yang akan saya beri
garis otomatis adalah data yang berdasar kategori. Data itu dapat anda ubah
sesuai dengan cells yang akan anda jadikan acuan sebagai garis otomatis
nantinya, misal saja anda ganti menjadi =$F6<>$F7
Lanjut,
pada bagian format, anda pilih border sesuai dengan selera anda, saya pribadi
lebih suka menggunakan border merah hanya pada bagian bawah saja, jika sudah
klik Ok.
Pilih border pada Format Cells |
Maka anda
akan melihat hasilnya seperti pada gambar berikut ini.
Hasil rumus untuk membuat garis pemisah otomatis |
Nah, itulah
cara membuat garis pemisah secara otomatis di excel yang dapat anda
coba. Jangan lupa untuk selalu menyimak update terbaru dari blog kesayangan
anda ini.